Fisika klasik: Fisika klasik adalah ilmu fisika yang mempelajari perilaku materi dan energi pada skala dengan kondisi; terutama kecepatan yang "normal".
Fisika modern adalah ilmu Fisika yang mempelajari perilaku materi dan energi pada skala atom dan partikel-partikel subatom atau gelombang untuk pendekatan yang lebih "super" kondisi yang SUPER besar atau SUPER kecil

BEBERAPA CABANG-CABANG ILMU FISIKA
- Astronomi: Astronomi adalah cabang Fisika yang mempelajari perbintangan dan benda-benda angkasa, seperti Matahari, Bulan, bintang, planet, komet, gas, galaksi, gas, debu, segala objek dan fenomena lainnya yang berlangsung di luar Bumi.
 - Fisika Akustik: Fisika akustik adalah cabang Fisika yang mempelajari gelombang bunyi dan penerapannya, yang sangat berkaitan dengan gelombang mekanik dalam gas, zat cair, dan padat termasuk getaran, USG, suara, dan infrasonik.
 - Mekanika: Mekanika adalah satu cabang fisika yang mempelajari tentang gerak. Mekanika klasik terbagi atas 2 bagian yakni Kinematika dan Dinamika.
 - kinematika: kinematika adalah cabang fisika mekanika klasik yang membahas gerak benda dan sistem benda tanpa mempersoalkan gaya penyebab gerakan.
 - dinamika:dinamika adalah cabang dari ilmu fisika mekanika klasik yang mempelajari gaya dan torsi dan efeknya pada gerak.
 - Mekanika kuantum: Mekanika kuantum adalah cabang dasar fisika yang menggantikan mekanika klasik pada tatanan atom dan sub atom.
 - Mekanika Fluida: Mekanika Fluida adalah cabang dari ilmu fisika yang mempelajari mengenai zat fluida (cair, gas dan padat) dan gaya yang bekerja pada benda.
 - Fisika Listrik dan Magnet (Elektronika): Fisika Listrik dan Magnet (Elektronika) cabang fisika yang mempelajari elektron atau partikel yang bermuatan listrik dan magnet. Yang berkaitan dengan Fisika Listrik dan Magnet mencakup:
 - Elektronika: Elektronika adalah cabang Fisika yang mempelajari pemancaran, perilaku, serta dampak elektron atau partikel bermuatan.
 - Elektrostatis: Elektrostatis adalah cabang Fisika yang mempelajari listrik statis.
 - Elektrodinamis: Elektrodinamis adalah cabang Fisika yang mempelajari listrik dinamis.
 - Bioelektromagnetik: Bioelektromagnetik adalah cabang Fisika yang mempelajari fenomena listrik dengan magnetik yang muncul pada jaringan makhluk hidup.
 - Fisika Termodinamika: Termodinamika adalah cabang Fisika yang berhubungan dengan sifat termal. Sifat termal akan memengaruhi perubahan energi, perubahan keadaan, maupun keseimbangan antar partikel sehingga membentuk gas, zat cair, atau zat padat.
 - Fisika inti: Fisika inti adalah cabang Fisika yang mempelajari bagian-bagian inti atom.
 - Fisika Gelombang: Fisika Gelombang adalah cabang ilmu fisika yang mempelajari tentang gelombang
 - Fisika Optik (Geometri): Optika atau Optik Geometri adalah cabang fisika yang menggambarkan perilaku dan sifat cahaya dan interaksi cahaya dengan materi.
 - Fisika Kedokteran (Fisika Medis): Fisika Medis adalah cabang Fisika yang mempelajari penerapan fisika di bidang kesehatan, di antaranya:
 - Biomekanika meliputi gaya dan hukum fluida dalam tubuh
 - Bioakuistik (bunyi dan efeknya pada sel hidup/manusia)
 - Biooptik (mata dan penggunaan alat-alat optik)
 - Biolistrik (sistem listrik pada sel hidup terutama pada jantung manusia)
 - Fisika Radiasi: Fisika Radiasi adalah cabang ilmu fisika yang mempelajari setiap proses di mana energi bergerak melalui media atau melalui ruang, dan akhirnya diserap oleh benda lain.
 - Fisika Zat Padat: Fisika zat padat adalah cabang Fisika yang mempelajari struktur zat padat.
 - Fisika nuklir: Fisika nuklir adalah cabang Fisika yang mempelajari mengenai inti atom, serta perubahan-perubahan pada inti atom. Dalam fisika nuklir, sebuah reaksi nuklir adalah sebuah proses di mana dua nuklei atau partikel nuklir bertubrukan, untuk memproduksi hasil yang berbeda dari produk awal.
 - Fisika Lingkungan: Fisika Lingkungan adalah cabang ilmu fisika yang mempelajari kaitan fenomena fisika dengan lingkungan. Beberapa di antaranya antara lain :
 - Fisika Tanah dalam/Bumi, Fisika Tanah Permukaan
 - Fisika udara, Hidrologi, Fisika gempa (seismografi fisika)
 - Fisika laut (oseanografi fisika), Meteorologi, Fisika Awan, Fisika Atmosfer
 - Geofisika: Geofisika adalah cabang ilmu fisika bumi yang mempelajari bumi menggunakan kaidah atau prinsip-prinsip fisika, termasuk meteorologi, elektrisitas atmosferis dan fisika ionosfer.
 - Ekonofisika yang merupakan aplikasi fisika dalam bidang ekonomi
 - Fisika Komputasi: Fisika Komputasi adalah solusi persamaan-persamaan Fisika- Matematik dengan menggabungkan ilmu fisika, analisis numerik, dan pemrogaman komputer, dalam mengolah data-data eksperimen yang besar dan tidak linier, dalam bentuk program komputer.
 







